Dari Tahun 1940-an Hingga 2000-an, Ini 13 Film Western Terbaik

July 22, 2019
Film western merupakan genre film dengan setting sekitar tahun 1800-an yang menceritakan kehidupan American Old West.  Beberapa hal yang identik dengan film western adalah kehidupan para cowboy dengan tampilan khas yakni baju berlapis, lengkap dengan topi dan pistol.

Dimana adegan ‘wajib’ nya adalah adegan perkelahian, saling tembak dan sebagainya. Film western pertama yang cukup populer adalah Stagecoach yang disutradarai oleh John Ford dan dirilis pada 1939, dan setelah itu popularitas film western terus menanjak. 

Dan berikut beberapa film western terbaik dari tahun 40-an hingga sekarang yang menarik untuk disimak:

1. Film Western Terbaik - The Treasure of the Sierra Madre (1948)

Film Western Terbaik - The Treasure of the Sierra Madre
Photo: google.com
Film arahan John Houston ini merupakan film Hollywood pertama yang dibuat di luar Amerika Serikat, yakni negara bagian Durango, Mexico. Merupakan adaptasi dari novel B.Traven dengan judul yang sama, film ini berkisah tentang dua orang, Dobbs (Humphrey Bogart) dan Curtin (Tim Holt) yang sedang mencari pekerjaan di Mexico dan bertemu Howard (Walter Huston) seorang ahli pertambangan. 

Baca Juga: Deretan Film Horror Indonesia Terbaik Sepanjang Masa

Keduanya lalu meyakinkan Howard untuk membantu mereka menambang emas di Gunung Sierra Madre. Dan pada akhirnya film ini lebih menceritakan bagaimana harta kemudian bisa mengubah seseorang, sesuatu yang sudah diperingatkan sejak awal oleh Howard pada kedua orang ini.

2. Film Western Terbaik - High Noon (1952)

Film Western Terbaik - High Noon (1952)

Dibintangi oleh Gary Cooper dan Grace Kelly. Menceritakan kisah seorang mantan sheriff yang diburu oleh penjahat dan ingin balas dendam padanya karena pernah menjebloskannya ke penjara.  Ia kemudian mengumpulkan temannya untuk menghadapi sang penjahat, namun gagal karena tidak ada yang bersedia membantu.

Baca Juga: 7 Film Romantis Terbaik Untuk Merayakan Hari Kasih Sayang

Akhirnya, Will, sang mantan sheriff harus menghadapi gerombolan Frank Miller, sang penjahat seorang diri. Daya tarik film ini adalah bagaimana seorang mantan sheriff dikhianati oleh teman-teman dan penduduk kota yang dulu dilindunginya. 

Film ini menceritakan kekecewaan, kesedihan, penghinaan yang ia dapatkan. Namun ia terus maju menghadapi semuanya.

3. Film Western Terbaik - The Searchers (1956)

Film Western Terbaik - The Searchers (1956)

Film dengan setting 1868 ini disutradarai oleh John Ford dan dibuat berdasarkan novel tahun 1954 karya Alan Le Ma. Berkisah tentang Ethan Edwards (John Wayne) yang pulang ke rumah saudaranya setelah menghilang selama delapan tahun.

Namun ketika Ethan diajak pergi untuk menginvestigasi kasus pencurian, keluarganya dibantai dan keponakannya diculik.  Ethan dibantu oleh keponakan angkatnya, Martin Pawley (Jeffrey Hunter) kemudian melakukan pencarian keluarganya yang diculik.     

Yang menarik pencarian ini juga diwarnai dengan ketegangan, karena Ethan sendiri tidak akur dengan Martin. Ini disebabkan kebencian Ethan pada suku lokal, Indian, sementara Martin adalah cherokee terakhir yang berhasil diselamatkan oleh keluarga Edwards saat ia masih bayi.

4. Film Western Terbaik - The Magnificent Seven (1960)

Film Western Terbaik - The Magnificent Seven (1960)
Photo: bing.com
Film yang dirilis tahun 1960 ini disutradarai oleh John Sturges dan di antaranya dibintangi oleh Yul Brynner, Eli Wallach dan Steve McQueen. Film tersebut adalah sebuah remake dari film Jepang tahun 1954 buatan Akira Kurosawa berjudul Seven Samurai. 

Menceritakan tujuh pejuang bersenjata yang berniat melindungi sebuah desa kecil di Meksiko dari sekelompok bandit dan pemimpin mereka, Calvera (Wallach).

5. Film Western Terbaik -Man with No Name Trilogy (1964 – 1966)

Film Western Terbaik -Man with No Name Trilogy (1964 – 1966)

Dikenal juga sebagai Dollars Trilogy, film ini terdiri dari A Fistful of Dollars (1964), For a Few Dollars More (1965) dan The Good, the Bad and the Ugly (1966).

Disutradarai oleh Sergio Leone serta dibintangi oleh Clint Eastwood sebagai pria tanpa nama yang jarang bicara, dengan tampilan khas mengenakan poncho, topi coklat, sepatu boots dan rokok yang selalu terselip di bibirnya.

Baca Juga:  Film Comedy Terbaik Untuk Para Pecinta Film

Ketiga film yang turut melambungkan nama Eastwood ini disebut-sebut sebagai remake dari film Akira Kurosawa berjudul Yojimbo (1961).

6. Film Western Terbaik - Butch Cassidy and the Sundance Kid (1969)

Film Western Terbaik - Butch Cassidy and the Sundance Kid (1969)
Photo: google.com
Film yang disutradarai oleh George Roy Hill dan ditulis oleh William Goldman ini memenangkan Academy Award untuk kategori Skenario Film Asli Terbaik.  Bercerita mengenai penjahat Wild West bernama Robert LeRoy Parker alias Butch Cassidy (Paul Newman), dan temannya bernama Harry Longabaugh alias The Sundance Kid (Robert Redford) yang sering merampok kereta api. 

Perusahaan kereta api merasa sangat dirugikan atas ulah mereka berdua. Untuk itulah perusahaan menyewa super posse, terdiri dari 6 koboi hebat dan sebuah tim bounty hunter terbaik untuk menangkap mereka. 

Aksi kejar-kejaran pun terjadi, namun semua upaya penangkapan selalu gagal, keduanya berhasil lolos dan melarikan diri ke bolivia, yang memang jadi sarang bagi para pelaku kriminal seperti mereka. 

Meski sempat berniat berhenti dan hidup dengan benar, tapi karena alasan tertentu kedua orang ini kembali merampok, hingga akhirnya mereka bertemu kembali dengan sang pemburu dari Amerika.

7. Film Western Terbaik - Blazing Saddles (1974)

Film Western Terbaik - Blazing Saddles (1974)

Film western terbaik satu ini bergenre komedi, dan disutradarai oleh Mel Brooks, serta dibintangi oleh Cleavon Little dan Gene Wilder.  Film ini menceritakan sheriff berkulit hitam yang menjadi pahlawan di kota yang dihuni oleh penduduk berkulit putih.

Meski dianggap kontroversial karena mengandung banyak nada rasisme., film ini justru dinominasikan untuk tiga Academy Awards, dan meraih peringkat keenam di daftar American Film Institute 100 Years...100 Laughs.

8. Film Western Terbaik - Pale Rider (1985)


Film yang disutradarai, diproduseri sekaligus dibintangi oleh Clint Eastwood ini menceritakan kisah seorang pengembara misterius, yang melindungi para penambang emas dari serangan pengusaha kaya yang berusaha mengusir mereka dari daerahnya.

Baca Juga: Wajib Nonton! 9 Film Tentang Persahabatan Terbaik di Indonesia

Film ini menjadi film western dengan pendapatan tertinggi di tahun 80-an. Lalu masuk dalam Cannes Film Festival dan daftar 10 Top 10 American Film Institute untuk kategori western.

9. Film Western Terbaik - Dances with Wolves (1990)

Film Western Terbaik - Dances with Wolves (1990)

Disutradarai dan dibintangi oleh Kevin Costner yang memerankan Letnan John Dunbar, seorang tentara Amerika, yang dikirim ke wilayah perbatasan Dakota, area yang juga dihuni oleh salah satu suku Indian bernama Sioux.  Sesampainya di sana tak ada seorang pun di sana, hanya ada sebuah rumah dalam kondisi berantakan. Ia kemudian membenahi tempat itu dan tinggal di sana. 

Kebetulan di wilayah ini, baru saja terjadi peristiwa pembunuhan Suku Sioux oleh Suku Pawnee yang memang dikenal kejam.  Dalam kondisi ini, Dunbar kemudian secara tak sengaja bertemu dan menolong seorang wanita dari Suku Sioux, yang akhirnya membuat dirinya masuk ke pemukiman suku itu. 

Hubungan baik Dunbar dengan Suku Sioux kemudian terjalin. Ia bahkan membantu suku ini saat Suku Pawnee menyerang dengan memasok senjata.

10. Tombstones (1993)


Dibintangi oleh Kurt Russell dan Val Kilmer, Tombstone bercerita tentang kisah penegak hukum, Wyatt Earp yang diperankan Russel yang berencana untuk pensiun dan tinggal di Tombstone, Arizona. 

Namun rencana ini tidak berjalan mulus karena keberadaan The Cowboys yang merupakan penjahat terorganisir yang menguasai Tombstone. Komplotan ini berisi puluhan hingga 100 narapidana dari Texas, dan secara kebetulan berselisih dengan Earp di sebuah bar yang juga melibatkan teman dekatnya Doc Holliday (Kilmer).

11. 3:10 to Yuma (2007)


Ben Wade (Russel Crowe) penjahat yang telah membunuh ribuan orang akhirnya tertangkap dan akan dihukum mati. Ia kemudian harus diantar ke stasiun kereta yang akan membawanya ke tiang gantungan di Yuma. 

Beberapa orang disewa untuk mengantarkan penjahat ini, salah satunya adalah Dan Evans (Christian Bale), seorang mantan prajurit yang kini menjadi peternak dan dalam kondisi terlilit hutang, sehingga membuatnya mau jadi sukarelawan.

Dalam perjalanannya, jumlah para sukarelawan ini terus berkurang karena Wade berhasil membunuh mereka satu per satu…

12. True Grit (2010)


Distrudarai oleh Ethan dan Joel Coen, film ini mempertemukan Jeff Bridges dan Matt Damon, serta aktris muda pendatang baru, Hailee Steinfeld. 

Ini merupakan remake dari film berjudul sama yang disutradarai oleh Henry Hathaway (1969), yang menceritakan perjuangan Mattie Ross (Steinfeld), seorang gadis 14 tahun, yang kehilangan ayahnya karena menjadi korban pembunuhan oleh Tom Chaney (Josh Brolin). 

Ia pun memutuskan untuk menyewa seorang marshall guna menangkap dan mengadili Caney. Dan pilihannya jatuh kepada Rooster Cogburn (Bridges). 

Ia pun memutuskan untuk ikut dalam pengejaran sang buronan. Namun ternyata mereka tak sendiri, karena ada seorang Texas Ranger, Labeouf (Damon), yang juga sedang mengejar sang buronan demi imbalan yang besar.

13. Django Unchained (2012)


Ditulis dan disutradarai oleh Quentin Tarantino, serta dibintangi oleh Jamie Foxx, Christoph Waltz dan Leonardo DiCaprio. Mengisahkan cerita Django (Foxx) yang berjuang menyelamatkan istrinya, serta Dokter King Schultz (Waltz) yang merupakan pemburu berhadiah (bounty hunter).

Berlatar tahun 1858 saat masa perbudakan di Amerika, dimana Schultz sedang mencari buronan yakni Brittle bersaudara, namun tidak mengenali rupa mereka. Sementara Django dapat mengenali mereka karena sebelumnya pernah menjadi budaknya.

Lalu Schultz berjanji bila ia berhasil membantunya menemukan Brittle bersaudara maka Django akan dibebaskan sebagai budak.  Setelah berhasil membunuh para buronan, Django kemudian memutuskan untuk mencari dan menyelamatkan istrinya yang terpisah dengannya karena dilelang dan dijual secara terpisah.  Schultz pun bersedia membantu untuk menemukannya. 

Ternyata sang istri dibeli oleh Calvin Candie (Leonardo DiCaprio) yang merupakan orang kaya di Mississippi.  Cerita kemudian beralih kepada upaya pembebasan istrinya, dimana perlu taktik dan strategi, hingga akhirnya didapat ide untuk mendatangi Candie dimana Schultz memperkenalkan Django sebagai ahli penaksir harga budak Mandingo. 

Karena tawaran yang tinggi, akhirnya Candie tertarik dan mereka berdua diundang ke rumah besar miliknya untuk menemui sang budak yang tak lain adalah istrinya…

No comments:

Powered by Blogger.